Koltim Raih Penghargaan UHC

Koltim Raih Penghargaan UHC

14 Maret 2023 | Admin | | 376 Kali Dilihat | 0 Komentar
Koltim Raih Penghargaan UHC
 
Pemda Koltim, meraih penghargaan Universal Health Coverage (UHC) atau terwujudnya cakupan kesehatan semesta di Indonesia.
Pemberian penghargaan yang dibuka Wakil Presiden Republik Indonesia Ma'ruf Amin ini, diraih atas keberhasilan Pemda Koltim dalam program Jaminan Kesehatan Nasional-Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS), sebagai program strategis nasional.
Penghargaan tersebut diserahkan Menteri Dalam Negeri Titi Karnavian, yang diterima langsung Plt Bupati Koltim Abd Azis SH MH di dampingi Kadis Kesehatan Koltim Ir Barwik Sirait MSi MPh, di Balai Sudirman Jakarta, Selasa (14/3/2023).
 
Atas raihan ini, bupati menyampaikan jika ini membuktikan bahwa Pemda Koltim memberi perhatian yang serius terhadap layanan kesehatan bagi masyarakat koltim sebagai wujud dari visi misi Koltim 2021-2026. Dan, dengan ini juga, diharapkan masyarakat Koltim semakin aktif dalam memanfaatkan layanan kesehatan dari JKN-KIS ini. Sehingga, pelayanan dan taraf kesehatan masyarakat juga terjamin.
 
Dtercapainya UHC di Koltim ini kata bupati, masih banyak pekerjaan lagi kedepannya, yakni bagaimana meningkatkan layanan kesehatan yg berkualitas, dekat dengan masyarakat secara terpadu promotif, preventif, kuratif, dan rehabilitatif. Lalu, upaya peningkatan prasarana dan sarana kesehatan, jumlah dan kualitas nakes, serta penguatan manajemen, baik di puskesmas maupun RSUD. (Diskominfo)
 

Tinggalkan Komentar