Dua Rumah Warga Ludes Terbakar, BPBD Dirikan Tenda Darurat
Dua Rumah Warga Ludes Terbakar, BPBD Dirikan Tenda Darurat
Dua unit rumah warga Desa Atolanu Kecamatan Lambandia, ludes terbakar pada Rabu (8/11/2023) pagi.
Rumah tersebut adalah milik A Sulaeman dan Andi Yusuf. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Koltim langsung menuju lokasi setelah mendengar informasi tersebut.
Kepala Pelaksana BPBD Koltim Dewa Made Ratmawan SST MT menyebut, dari dua unit rumah ini, rumah milik Andi Sulaiman tidak bisa lagi diselamatkan alias rata dengan tanah.
Sedang rumah milik Andi Yusuf disampingnya, juga terkena imbas kebakaran tersebut, namun bisa diselamatkan dan tidak begitu parah dampaknya.
Usai memadamkan api lanjut Dewa, pihaknya langsung mendirikan tenda darurat, serta menyerahkan bantuan sandang.
Bantuan sandang tersebut diantaranya selimut, sabun mandi, beras, telur dan mie instant dan air mineral. (Diskominfo)