Bupati Koltim, Drs H Tony Herbiansyah MSi, menyerahkan bantuan pupuk kepada kelompok tani di Kecamatan Loea, Rabu (3/6).

Petani Terdampak Covid-19, Bupati Bagikan Pupuk

03 Juni 2020 | Admin | | 1889 Kali Dilihat | 0 Komentar

Bupati Koltim Drs H Tony Herbiansyah MSi, membagikan bantuan pupuk bagi petani yang terdampak Virus Corona atau Covid-19.

Bantuan pupuk jenis Phonska Plus ini, diperuntukkan bagi petani di 10 kecamatan, yang tiga kecamatan terlebih dahulu dibagikan. Yakni Kecamatan Tirawuta, Loea dan Ladongi. Penyerahan secara simbolis dilksanakan di Kecamatan Loea oleh Bupati Koltim secara langsung, Rabu (3/6).

Dalam sambutannya, ia menyampaikan, ditengah pandemic Covid-19 ini, jangan sampai stok pangan menjadi berkurang. Untuk itu, peningkatan produksi tanaman pangan perlu ditingkatkan.

Karena di Sultra, terdapat tiga kabupaten yang menjadi lumbung pangan. Yakni, Konawe, Konawe Selatan dan Koltim sendiri.

“Dalam rangka meningkatkan produksi, jangan sampai kita kekurangan pangan karena itu bisa rawan. Makanya, saya minta tingkatkan produksi dan manfaatkanlah pupuk dengan baik, tujuan pemerintah agar masyarakat sejahtera. Dengan kita bantu pupuk ketahana pangan bagus dan petani juga makmur,” jelasnya.

Sementara Kadis Tanaman Pangan Koltim Lasky Paemba SP MSi dalam laporannya menyampaikan, penyerahan bantuan pupuk bagi petani yang berdampak covid-19 ini, sebanyak 58,8 Ton, yang tersebar di 10 kecamatan dan 24 kelompok tani.

“Adapun maksud dari bantuan pupuk ini, sebagai mana program pemerinta. di harapkan bapak-bapak petani, tidak berhenti dan berhasil produksinya meningkat. Pemerintah sangat paham daya beli dan kemampuan menyediakan saprodi sangat terbatas,” terangnya. (Diskominfo)