Rapat Paripurna DPRD Koltim dengan agenda penyampaian laporan hasil reses masa sidang II Tahun 2022, yang di hadiri Sekda Koltim Andi Muh Iqbal Tongasa,SSTP MSi, Jumat 1 juli 2022 bertempat di Aula DPRD Koltim.
Sekda Koltim Andi Muh Iqbal Tongasa SSTP MSi, menghadiri Rapat Paripurna DPRD Koltim dengan agenda penyampaian laporan hasil Reses masa sidang II Tahun 2022.
Acara yang berlangsung Jumat 1 Juli ini, bertempat di Aula DPRD Koltim. Sekda hadir mewakili Pj Bupati Koltim. Selaku pimpinan sidang Ketua DPRD Koltim Suhaemi Nasir SPD dan Wakil Ketua DPRD Koltim Hj Rahmatia Lukman SE.
Dalam sambutannya, sekda menyampaikan apresiasi kepada segenap pimpinan dan anggota DPRD Koltim yang telah mencurahkan tenaga, waktu dan pikiran dalam menjalankan rangkaian kegiatan reses masa sidang II ini. Dimana reses merupakan bentuk tanggung jawab bersama DPRD dan pemda dalam menjawab berbagai kebutuhan ataupun permasalahan yang dihadapai masyarakat.
“Pelaksanaan reses anggota DPRD Kabupaten Kolaka Timur, diharapkan dapat menggali lebih dalam lagi aspirasi, suara dan keinginan masyarakat sebagai perwujudan partisipasi masyarakat dalam proses pembangunan mewujudkan kesejahteraan masyarakat, dalam upaya mewujudkan kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.
Lanjut sekda, hasil reses yang disampaikan ini, akan menjadi perhatian pemda selaku eksekutif yang meyakini hasil reses dapat lebih meningkatkan rasa pengabdian dalam menunaikan amanat rakyat. Oleh karenanya kata dia, Pemda Koltim akan ikut andil mewujudkannnya dalam bentuk proogram kerja yang benar-benar menyelaraskan menyentuh dengan kepentingan masyarakat, prioritas dan sasaran pembangunan dan tentunya menyesuaikan dengan ketersediaan kapasitas ril anggaran. (Diskominfo)