Bupati Koltim Buka Kegiatan Olah Raga di Kecamatan Uluiwoi dan Ueesi

Bupati Koltim Buka Kegiatan Olah Raga di Kecamatan Uluiwoi dan Ueesi

12 Agustus 2023 | Admin | | 684 Kali Dilihat | 0 Komentar
Bupati Koltim Buka Kegiatan Olah Raga di Kecamatan Uluiwoi dan Ueesi
 
Bupati Koltim Abd Azis SH MH, membuka dengan resmi kegiatan olah raga dalam rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan ke-78 RI Tahun di 2023 di Kecamatan Uluiwoi dan Ueesi.
Untuk Kecamatan Uluiwoi, bupati membuka kegiatan tersebut pada Jumat (11/8/2023) sore, bertempat di Lapangan Kelurahan Sanggona.
 
Sedang di Kecamatan Ueesi, bupati membuka kegiatan serupa pada Hari Sabtu (12/8/2023) sore di Lapangan Desa Ueesi.
Selain bupati, hadir pula Ketua TP PKK Koltim Hartini Azis AMa, camat di dua wilayah ini, dan sejumlah pimpinam OPD.
 
"Junjung tinggi sportifitas dan kejujuran dalam bertanding atau berlomba. Ingat, kita semua adalah bersaudara, jadi jangan jadikan kegiatan tersebut untuk mencari juaranya saja tanpa mempedulikan kekeluargaan, persatuan dan kesatuan. Tapi semua harus komplit, cari juaranya, tapi junjung sportifitas dan kekeluargaan serta persatuan dan kesatuan," harapnya. (Diskominfo)
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Tinggalkan Komentar