Demi Akses Jalan yang Baik Bupati Sambangi Kantor BPJN Sultra

29 November 2022 | Admin | | 1242 Kali Dilihat | 0 Komentar
Demi Akses Jalan yang Baik Bupati Sambangi Kantor BPJN Sultra
 
Pada Senin (28/11), Plt Bupati Koltim Abd Azis SH, menyambangi Kantor Balai Pelaksana Jalan Nasional Sulawesi Tenggara (BPJN Sultra) di Kota Kendari.
 
Kegiatan silaturahmi ini kata bupati, sebagai salah satu upaya untuk terus menggenjot upaya percepatan pembangunan insfraktur jalan di daerah ini.
 
Dan, dengan kegiatan ini sebutnya, ada beberapa point yang di bahas. Pertama pelebaran jalan nasional. Dua, rencana pembangunan dua jalur batas Konawe-Koltim. Dan ketiga adalah peningkatan insfraktruktur jalan provinsi dan kabupaten yang masuk wilayah Kabupaten Koltim .
 
"Pelebaran jalan di nasional ini, sudah menjadi kebutuhan penting dan jadi salah satu satu program nasional untuk percepatan dan pemerataan pembangunan," sebutnya usai pertemuan dengan Kepala BPJN Sultra dan jajarannya.
Bupati menyampaikan, pertemuan ini memiliki nilai strategis bagi daerah, yang salah satunya akan fokus pada pembahasan kelanjutan rencana dua jalur.
 
Kelanjutan jalan ini, sudah lama terhenti dan pihaknya berterima kasih karena hal ini digagas kembali agar lahir kesepahaman bersama serta strategi percepatan kedepan.
 
"Alhamndulillah, tadi Kepala BPJN Sultra langsung merespon dengan baik, dan akan di bahas di penajaman program prioritas 2023, tapi dengan catatan lahan harus clear sampai di tingkat bawah, dan itu menjadi tugas dari pada pemerintah daerah," tutupnya. (Diskominfo)
 

Tinggalkan Komentar