Bupati Koltim (pakaian putih-putih) didampingi suami sesaat setelah tiba di halaman Rujab Bupati Koltim, Senin (14/6) sore.

Usai Dilantik, Bupati Langsung Sambangi Masyarakat di Rujab

14 Juni 2021 | Admin | | 1247 Kali Dilihat | 0 Komentar

Usai resmi dilantik Gubernur Sultra menjadi Bupati Koltim definitif, Senin (14/6) pagi, Hj Andi Merya Nur SIP langsung bergegas menemui masyarakat dan aparatur Pemda Koltim di Rujab Bupati senin sore.

Dalam sambutannya, ia menyampaikan permohon maaf jika sebelumnya jadwal pelantikan dirinya sedianya akan dilaksanakan pada tanggal 16 Juni, namun bersamaan dengan agenda Gubernur Sultra yang akan ke Manado tanggal 16 Juni tersebut, sehingga jadwal pelantikan dimajukan.

“saya sampai menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya kepada tim dan relawan, dan kepada bapak-bapak semua yang agenda kami sampaikan bahwa agenda untuk pelantikan tanggal 16 dipercepat menjadi tanggal 14, karena sesuatu dan lain hal sehingga pak gubernur mempercepat,” ucapnya diawal sambutan.

Lanjutnya, dengan dipercepatnya agenda ini tidak menjadi penghalang untuk mensolidkan tim SBM, dari Ueesi sampai Lambandia. Ia mewakili Samsul bersama Merya mengucapkan terima kasih yang tak terhingga kepada semua bapak dan ibu yang telah menyempatkan waktu yang telah meluangkan waktunya untuk hadir memberikan ucapan selamat kepada dirinya.

“Saya pikir, adanya perbedaan pilihan kemarin itu merupakan bagian dari terlaksananya pilkada, ada yang memilih A  ada memilih B, itu kami tidak paksakan dan sekarang kemarin KPU sudah merapatkan dan sudah di lantik SBM. Hari ini tidak ada yang berubah, adapun perbedaan pilihan kemarin itu merupakan pilihan dari masing-masing bapak dan ibu, tetapi setelah pelantikan dan hari ini sampai seterusnya tidak ada lagi perbedaan,” terangnya.

Dalam menjalankan roda pemerintahan sebutnya, dirinya selaku representasi SBM akan melakukan apa itu santun dan bersahaja dan merakyat sebagai tagline yang selalu dikumandankan pada saat kampanye.

“Dan saya sampaikan bahwa, dimasa kepemimpinan kami Samsul Bersama Merya, kami ini sudah bertekad dan kami sudah berkomitmen, saya dengan almahrum sudah berkomitmen bahwa tidak akan menjadi penguasa di Kabupaten Kolaka Timur, bahkan kami mau menjadi pelayan di masyarakat kabupaten Kolaka Timur,” janjinya. (Diskominfo)